socio
eco-techno
preneurship

UIN JURAI SIWO LAMPUNG GELAR PEMOTONGAN HEWAN KURBAN DI KAMPUS II

IMG-20250609-WA0027

Lampung Timur, metrouniv.ac.id – Keluarga Besar Universitas Islam Negeri (UIN) Jurai Siwo Lampung (UIN Jusila) melaksanakan pemotongan hewan kurban pada Senin, (9/6/2025), bertepatan dengan hari tasyrik ke 3 dari hari raya Idul Adha 1446 Hijriah. Kegiatan ini berlangsung di Kampus II UIN Jusila, Banjarejo, Lampung Timur, yang dipilih karena memiliki area yang luas dan memadai untuk pelaksanaan acara.

Sebanyak lima ekor sapi dan satu ekor kambing dipotong pada pagi hari pukul 07.30 WIB. Hewan-hewan kurban tersebut merupakan sumbangan dari dosen, tenaga kependidikan (tendik), serta mitra UIN Jusila. Daging kurban kemudian dibagikan kepada masyarakat sekitar kampus sebagai wujud kepedulian sosial lembaga terhadap lingkungan.

Selain itu, satu ekor sapi dipotong secara terpisah dengan niat khusus sebagai tasyakuran atas peralihan status kelembagaan dari IAIN Metro menjadi UIN Jurai Siwo Lampung. Daging sapi ini akan disantap bersama keluarga besar UIN Jusila pada esok hari, Selasa, 10 Juni 2025.

Seluruh panitia terlibat aktif dalam proses pemotongan, mulai dari persiapan tempat, penyediaan peralatan, pemotongan daging dan tulang, pembersihan jerohan, penimbangan, hingga pengemasan daging dalam kantong plastik. Kegiatan ini juga dihadiri oleh pimpinan universitas, termasuk Rektor, Wakil Rektor, dan pejabat dekanat, yang tidak hanya mendampingi tetapi juga turut serta langsung dalam kegiatan sosial tersebut.

Rektor UIN Jusila, Prof. Ida Umami, yang tampak berbaur dengan para panitia dalam menimbang daging, menyatakan bahwa, “Kurban ini merupakan wujud ibadah sosial bagi lembaga untuk peduli dengan masyarakat sekitar.” Beliau menambahkan bahwa kegiatan ini menjadi momentum untuk mempererat tali silaturahmi dan meningkatkan rasa kepedulian sosial di lingkungan kampus.

Dengan pelaksanaan kurban ini, UIN Jusila tidak hanya menunaikan ibadah, tetapi juga menunjukkan komitmen dalam membangun hubungan harmonis dengan masyarakat sekitar serta mewujudkan nilai-nilai sosial dalam kehidupan kampus. (Lk)

"Ayo Kuliah di IAIN Metro"

Informasi Penerimaan Mahasiswa Baru.

"Ayo Kuliah di IAIN Metro"

Informasi Penerimaan Mahasiswa Baru.

socio, echo, techno, preneurship
[radio_player id="1"]
"Ayo Kuliah di IAIN Metro"

Informasi Penerimaan Mahasiswa Baru.